OKU SELATAN, ROR,-Melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Oku Selatan pemerintah kabupaten Oku selatan mencairkan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan gedung-gedung dalam lingkup UPT SMP NEGERI 02 BUANA PEMACA
Berdasarkan LPSE Kabupaten Oku Selatan bahwa pekerjaan tersebut adalah Pembangunan Sarana, Prasarana dan Utilitas Sekolah SMPN 02 BUANA PEMACA (DAK 2024) Kode Tender 5359343 dengan Nilai Pagu Paket Rp. 2.159.015.200,00 Nilai HPS Paket Rp. 2.159.001.500,00 yang dikerjakan oleh CV. NAZIRA
Dari beberapa bangunan dalam lingkup UPT SMP NEGERI 02 BUANA PEMACA ada satu unit gedung yang diduga menggunakan rangkaian besi berdiameter 8 inci dan lebih miris lagi Pembangunan gedung tersebut tidak ada plang proyek, sehingga nama bangunan dan anggaran pada pembangunan gedung tersebut tidak di ketahui, hal ini kami temukan pada saat kami awak media melakukan kontrol sosial Senin 22/10/2024.
Atas temuan diatas ( dugaan rangkaian besi yang digunakan berdiameter 8 inci dalam tahap pembangunan di UPT SMP NEGERI 02 BUANA PEMACA) itu, pada Selasa 23/10/2024 wartawan media ini kembali ke Dinas Pendidikan kabupaten Oku Selatan dengan maksud untuk mengkonfirmasi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Yusri Fauzan. namun sangat disayangkan PPK tersebut pada saat itu sedang Dinas Luar (DL) dan pihak kami meninggalkan Nomor WhatsApp namun hingga hari ini tidak memberikan klarifikasi atas hasil investigasi, hal yang sama dilakukan oleh ZK, selaku pihak perwakilan dari CV. NAZIRA,pelaksana pembangunan .ROR/JM